Selasa, 03 November 2009

SIASAT SESAT

Sajak ini telah lama
Kugoreskan pada lembar-lembar
Kelopak mawar berduri
Kini dihinggapi seekor lalat
Menjadi gulungan sajakku punah
Oleh kepompong nakal
Yang bermimpi jadi kupu-kupu cantik
Pada sari bunga beracun
Yang telah dicemari oleh sabda palsu
Nabi-nabi baru yang mencoba turun
Dari pertapaan singkat
Membawa firman seekor kambing betina
Bernama Samiri.


Qin Mahdy, Mei 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar